PDAM Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor meraih nilai kinerja 4,19 berdasarkan penilaian dari Badan Peningkatan Penyelenggaraan Sistem Penyediaan Air Minum (BPPSPAM) atau terbaik kedua dari 380 PDAM yang dievaluasi oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) pada TA 2019.
Penilaian kinerja dari BPPSPAM tersebut disampaikan dalam acara Launching Buku Kinerja Penyelenggara SPAM 2019 yang dilaksanakan pada hari Kamis (28/11) bertempat di Ole Suite Hotel Darmawan Park. Kemudian dilanjut dengan kegiatan Media Visit ke lokasi penerapan layanan Zona Air Minum Prima (ZAMP) di Perumahan Mutiara Sentul.
Acara dihadiri oleh Ketua BPPSPAM Ir. Bambang Sudiatmo, Dipl.SE berserta jajaran BPPSPAM, Direksi PDAM Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor beserta jajarannya dan pelanggan PDAM di Perumahan Mutiara Sentul. Dalam acara tersebut juga turut mengundang rekan media Nasional maupun Lokal.